Tuesday 9 September 2014

Keindahan Tempat Wisata Pantai Pasir Putih Kabupaten Situbondo

http://backpacker-wisata.blogspot.com/

Jika anda melewati jalur antara Surabaya menuju Banyuwangi maka anda akan melewati Kabupaten Situbondo. Di kabupaten ini kita dapat menjumpai sebuah areal wisata pantai yang namanya sudah banyak dikenal  yaitu pantai Pasir Putih Situbondo. Letak pantai yang sangat strategis serta pemandangan yang menawan menjadikan pantai ini merupakan tempat singgah yang sering kali jadi pilihan bagi mereka yang melakukan perjalanan antara surabaya menuju Banyuwangi maupun sebaliknya.

Pantai pasih putih hanya berjarak sekitar 21 km dari pusat Kabupaten Situbondo. Untuk mencapai pantai ini bagi yang tidak menggunakan kendaraan pribadi dapat menggunakan kendaraan umum berupa bus, maupun mini bus. Untuk bisa memasuki areal wisata Pantai Pasir Putih Situbondo ini setiap pengunjung yang datang hanya dikenakan tarif sebesar Rp 5.000

Banyak hal yang dapat dilakukan dipantai pasir putih ini, semisal menyelam, berenang, maupun berselancar. Jika kita sedang malas atau tidak ingin berenang kita dapat menyewa sampan kecil dan mendayung berkeliling disekitar pantai sambil menikmati pemandangan bawah laut. Dibulan Oktober biasanya dipantai ini akan diadakan acara yang disebut upacara Petik Laut. Upacara petik laut yang diadakan dipantai pasir putih Situbondo ini bertujuan untuk mengharap berkah dari tuhan atas karunia yang telah diberikan melalui hasil laut. Upacara tersebut dilakukan dengan melarungkan kepala sapi, makanan serta jajanan ketengah laut sebagai ungkapan terimakasih kepada sang pencipta.

Fasilitas yang ada disekitar pantai pasir putih kabupaten situbondo ini termasuk sangat memadai. Kita dapat menemukan mushola, toilet, tempat istirahat serta toko yang menjual berbagai souvenir menarik bagi para wisatawan yang berkunjung ke pantai ini. Bagi para wisatawan yang berencana untuk menginap diareal wisata pantai ini kita juga dapat menemukan hotel, motel maupun losmen. Bagi anda yang lebih suka menginap pada alam terbuka dapat mendirikan tenda diareal perkemahan yang telah disediakan.

No comments:

Post a Comment