Tuesday 2 October 2012

Candi Dasa, Wisata Bawah laut Yang Memikat Di Bali

bintangkarang.blogspot.com
 Tidak heran jika pulau bali banyak menjadi tujuan bagi para wisatawan baik wisatawan dalam negeri maupun wisatawan asing. Bali memiliki beragam tempat wisata yang unik dan menarik mulai dari wisata pantai sampai wisata budaya.  Jadi jika kita datang berkunjung ke pulau bali atau pulau dewata ini kita tentu tidak akan pernah bingung atau kehabisan ide mengenai tempat wisata mana yang bisa kita kunjungi disana.

Salah satu tempat wisata yang bisa kita kunjungi di bali adalah Candi Dasa. Candi ini merupakan salah satu tujuan wisata yang banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar. Candi Dasa ini adalah sebuah resor atau tempat peristirahatan yang letaknya ada di kabupaten karangasem. Tempat ini memiliki jarak sekitar 90 kilometer pada bagian timur laut dari Denpasar Bali.

Candi Dasa ini hanya berjarak sekitar 10 kilometer dari Tenganan. Candi yang berada pada Teluk Amuk ini terkenal sebagai tempat menyelam yang indah. Ada beberapa pulau-pulau kecil yang ada disekitar Teluk Amuk yang menawarkan panorama bawah laut yang indah diantaranya Gili Biaha, Gili Tapekong, dan Gili Mimpang.
bintangkarang.blogspot.com
Meskipun tempat ini sangat indah sebagai lokasi tempat menyelam namun para pemandu dalam penyelaman yang ada disana sering memperingatkan kepada para penyelam yang dipandunya untuk selalu berhati-hati karena arus air yang ada ditempat tersebut lumayan kuat dan sering muncul dengan tiba-tiba. Karena arus yang kuat tersebut beberapa lokasi yang sebenarnya memiliki panorama cukup indah menjadi tempat terlarang sebagai area penyelaman

No comments:

Post a Comment